mengkonsumsi daging pada masa pertumbuhan tentu sangat dibutuhkan. Tapi  bila berlebihan, khususnya bagi anak perempuan, bisa berakibat  menstruasi datang lebih cepat. 
Perempuan yang banyak mengonsumsi daging pada masa anak-anak  cenderung akan mengalami menstruasi lebih dini, begitulah hasil  penelitian yang dilansir di Public Health Nutrition, Inggris.
Peneliti dari Inggris membandingkan dengan diet yang dilakukan oleh  lebih dari 3.000 anak usia 12 tahun. Dalam penelitian itu disebutkan  bahwa anak perempuan yang mengonsumsi daging dalam jumlah banyak pada  usia tiga tahun (lebih dari delapan porsi tiap pekan) dan pada usia 7  tahun (12 porsi), berkaitan erat dengan pubertas dini.
Dr Imogen Rogers, ketua tim peneliti dari pengajar senior ilmu  nutrisi di University of Brighton, mengatakan bahwa diet daging dapat  membuat tubuh siap untuk masa kehamilan dan memicu pubertas dini. Pada  abad ke-20, usia rata-rata anak perempuan remaja mulai menstruasi lebih  muda.
Kondisi ini diperkirakan terjadi karena nutrisi yang lebih baik dan  kenaikan tingkat obesitas, yang berdampak terhadap hormon. Dalam studi  terakhir, tim menggunakan data dari kelompok anak-anak dilihat dari  tanggal kelahiran.
Pada usia 12 tahun 8 bulan, mereka membagi kelompok anak perempuan  yang sudah mulai mengalami menstruasi dan mereka yang belum. Kemudian  dibandingkan dengan diet yang mereka lakukan pada usia tiga, tujuh, dan  10 tahun, peneliti menemukan bahwa mengonsumsi daging pada usia muda  memiliki kaitan erat dengan menstruasi dini.
Faktanya, makan daging pada usia tujuh tahun meningkatkan perubahan  masa awal menstruasi sebanyak 75 persen yaitu pada usia 12 tahun,  dibandingkan mereka yang makan daging pada usia yang lebih tua. 
Namun, penemuan ini tidak berdasarkan pada berat badan. Penelitian  ini memperkuat studi sebelumnya yang menunjukkan anak perempuan yang  memiliki berat badan lebih besar mengalami menstruasi lebih dini  dibandingkan dengan yang kurus.
Masa menstruasi pada usia dini memiliki kaitan erat dengan  peningkatan risiko kanker payudara, kemungkinan karena perempuan  memiliki tingkat hormon estrogen yang besar sepanjang hidup mereka.  Namun, para peneliti menekankan anak perempuan tidak harus mengurangi  konsumsi daging seperti layaknya mereka yang berlebihan memakan daging.
Anak usia tujuh tahun yang dikategorikan mengonsumsi daging terbesar,  menghabiskan 12 porsi dalam satu pekan, dan anak usia tiga tahun yang  memiliki porsi lebih dari delapan. Berat badan bukan merupakan  satu-satunya faktor penyebab anak perempuan mengalami menstruasi lebih  dini dari usia rata-rata. 
Dia menambahkan, daging merupakan sumber zat besi yang baik, dan sangat dibutuhkan pada masa kehamilan
http://www.poskota.co.id/gaya-hidup/2010/09/06/banyak-makan-daging-bikin-cepat-puber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar